Back To Batur, Great Experience with a Great People ^,^

Bulan Agustus segera berakhir, baru sadar ternyata bulan ini, belum posting apa2.. :)
anyway... bulan Agustus identik dengan Ulang Tahun Bangsa Indonesia.
Tanggal 17 agustus lalu, ada kesempatan untuk naik lagi gunung batur. jujur, ini kali ke-3 gw naik gunung ini. terkhir gw naik  ama mala, yuda dan anna bulan. february lalu. :)

kali ini sedikit berbeda, karna gw naik dengan 15 lelaki dewasa dan seorang wanita tangguh..!!
kenapa gw bilang tangguh? karna ni perempuan dalam kondisi datang bulan, kemudian berbadan kurus dan belum pernah naik gunung sama sekali. :)
yang berbeda juga dengan kali sebelumnya adalah, gw naik dengan segeromblan pria yang sama sekali ga gw kenal..!! ahahaha.. kecuali umbu. nah, mereka ini adalah mahasiswa dari beberapa universitas yang tergabung dalam GMKI ( Gerakan Mahasiswa Kristen Indonesia) . Seneng juga bisa kenalan dengan mereka.

hmmm... seperti pendakian2 sebelumnya, kita naik melalui jalur toya bungkah. kali ini pendakian lumayan cepet, gw bingung, apa karna ini pendakian gw yang ke -3  kalinya ya? hehehe
semangat si perempuan tangguh "basis" , tidak surut. meskipun dia newbie, alias baru pertama.. hehehe
sama halnya dengan temen2 yang lain yang baru pertama kali naik gunung. tapi lain halnya dengan umbu, dia sempat tepar, kram kaki, selain udah 7 tahun yang lalu dia ga naik gunung, dia juga malas olahraga, sorry umbu "itu kata temen2 loohh...hahaha

Ada hal yang membuat gw terharu, berhubung kita ini naik dalam rangka tujuh belasan, sepanjang jalan, temen2 dari GMKI nyanyiin lagu kemerdekaan,lagu pop melow, lagu pop cinta sampai lagu dangdut..pas sampe puncak saat kami lagi ngaso, ada sekolompok anak muda yang baru saja dateng tiba2 neriakin "merdeka", "merdeka", darah berdesir dari ujung kepala ke ujung kaki.. uuhh,,,,, rasa nasionalisme itu ada, tumbuh dan berkembang di diri setiap pemuda dan pemudi Indonesia. terharuuuuuu banget deh..!!
ditengah carut marut dinegeri ini, ditengah hujatan2 dari kaum aktivis terhadap pemerintah saat ini, kami hanya sekelompok manusia yang ingin mengenang jasa dan perjuangan nenek moyang kami yang memperjuangkan kemerdekaan..!! ahahahaha, kenapa gw jadi sentimentil yak? ahahaha

hmm.. finaly, kita sampe di puncak utama, jam 4 dini hari, diatas, luaaarrrr biasaaa... orang udah banyak banget yang ngumpul.. dari semua kalangan, bahkan  ga ketinggalan ibu2 penjual mie dan kopi. oooh, mereka ada sponsor bagi semua makhluk diatas gunung ini, yang butuh kehangatan perut.. :)
masih ada 2 jam lagi sebelum sunrise. gw berusaha tidur, tapi ga bisa, akhirnya apa daya, rokok sebatang demi sebatang gw kuras juga..

pukul 6.00 tanda2 langit berubah, awan dan kabut mulai menyingkir menyambut kedatangan si pemanas bumi, semua orang kalap meneriakan kata2 "merdeka", "merdeka", "merdeka".. ga lupa juga semua orang kalap mengabadikan melalui poto.. gileee... orang2 pada narsis, shoot dari semua angle, sebisa mungkin.. hahahahaha.

hmmm... buat gw ini hari kemerdekaan paling berkesan sepanjang umur gw,, ini ceritaku apa ceritamu? :D
-great experience with great people..-





Comments